Read Blog

Hubungan Clickbait dengan SEO

Hubungan Clickbait dengan SEO
Hubungan Clickbait dengan SEO - Istilah clickbait pasti sudah tak lagi asing di telinga Mitra Algotech, kan? Clickbait ini singkatnya adalah judul yang menarik dan bahkan unik atau nyeleneh, tapi sukses membuat pembaca mengklik untuk menikmati suatu konten, misal video atau artikel.
 
Tapi, tak sedikit clickbait yang ternyata sama sekali tidak berhubungan dengan konten alias tidak relevan, atau bahkan konten yang berisi berita bohong alias hoax. Hal ini karena penggunaan clickbait yang tidak tepat atau sembarangan. Padahal, click bait yang dibuat dengan baik dan jitu malah bisa membantu mendongkrak SEO website Mitra Algotech, lho! Bagaimana caranya, ya?
 

Pahami Search Intent Pengguna

 
Search intent atau maksud pencarian adalah aspek penting yang dapat meningkatkan kualitas SEO website Mitra Algotech dan membantu membuat clickbait yang benar-benar ampuh. Hal ini dikarenakan algoritma Google yang semakin berkembang, sehingga Google bisa mengidentifikasi apa tujuan dan maksud seorang pengguna.
 
Pada intinya, search intent ini akan membantu Google dalam memberikan hasil pencarian yang sesuai dengan apa yang diinginkan oleh pengguna. Dengan begitu, hasil penelusuran Google yang muncul pun benar-benar relevan. Misalnya, apakah pengguna ingin membandingkan produk? Atau ingin menemukan bisnis atau jasa tertentu? Atau ingin mencari tutorial?
 
Sebagai contoh, pengguna yang memasukkan kata kunci cara membuat logo olshop adalah pengguna yang ingin mencoba membuat logo toko online. Beda dengan pengguna yang memasukkan kata kunci jenis jenis logo, yang artinya ia pasti ingin mendapatkan informasi mengenai apa saja jenis logo. Dari dua contoh sederhana di atas, Mitra Algotech bisa simpulkan perbedaan search intent-nya, kan?
 
 

Tips Membuat Clickbait yang Baik

 
Lalu, apa hubungannya search intent dengan clickbait? Pada dasarnya, click bait yang dibuat dengan mempertimbangkan search intent tidak akan membuat pembaca merasa tertipu alias zonk.  Karena dengan begitu, click bait yang dibuat tak hanya sukses menimbulkan rasa penasaran sehingga pengguna mengklik konten, tapi juga membuat mereka puas sehingga mereka akan betah menyimak konten yang sudah Mitra Algotech buat. Hal ini juga berarti bounce rate yang lebih rendah karena pengunjung lebih betah menghabiskan waktu di website Anda, kan? Kalau begitu, bagaimana caranya membuat clickbait untuk bantu dongkrak SEO website Mitra Algotech? Simak cara-caranya berikut ini.
 
  • Tempatkan kata kunci pada judul.
    Tentukan apa kata kunci utama yang ingin Mitra Algotech optimasi dan sisipkan kata kunci tersebut pada judul. Anda bisa gunakan tools seperti Google Trends untuk bantu memilih keyword yang relevan tapi juga populer.
 
  • Tulis judul yang fantastis, atau bahkan nyaris mustahil.
    Walaupun Mitra Algotech membuat judul yang terlihat heboh, selalu pastikan judul yang Anda buat tetap relevan, ya! Maksud dari tips ini adalah agar judul yang Anda buat tidak terlihat membosankan atau lain dari yang lain. Tapi jangan sampai Mitra Algotech salahgunakan karena dorongan ingin mendapatkan klik saja.

 

  • Gunakan angka.
    Angka dalam judul bisa digunakan dalam berbagai cara, tapi secara umum digunakan untuk artikel berbentuk list alias daftar, atau listicle. Contoh penggunaan angka pada judul misalnya:
  1. 5 Aplikasi Pembuat Logo Olshop Gratis di HP
  2. 7 Strategi Ampuh Meningkatkan Omzet Bisnis Skincare
  3. 8 Lifehack Nyeleneh, Tapi Terbukti Ampuh
 
Untuk pemesanan jasa SEO terbaik dan profesional, hubungi kami lewat telepon atau WhatsApp di nomor 0812-6363-0666 sekarang juga!


Admin,

4 Manfaat Seo Pada Website

4 Manfaat Seo Pada Website

SEO (Search Engine Optimization) memainkan peran yang penting dalam meningkatkan ranking di mesin pencari. Banyak perusahaan yang menggunakan jasa SEO untuk memudahkan pengguna menemukan produk mereka

Keuntungan Memiliki Website Untuk Bisnis Anda

Keuntungan Memiliki Website Untuk Bisnis Anda

Memiliki website professional dan responsif adalah salah satu cara efektif untuk meningkatkan visibilitas dan menarik pelanggan baru bagi perusahaan atau usaha kecil di Kota Medan. Untuk memenuhi kebu

Ini Alasan Kenapa Harus Memilih Jasa  Pembuatan Website

Ini Alasan Kenapa Harus Memilih Jasa Pembuatan Website

Memiliki sebuah website merupakan wadah yang tepat bagi pemasaran secara online, membuat website dibutuhkan keahlian khusus maka memilih jasa pembuatan website merupakan langkah instan bagi anda untuk


Komentar Anda

556


Hubungi Saya

Apakah Anda siap untuk bekerja sama?

Mari kita mulai sebuah Proyek! Hubungi Saya.

Saya sangat senang apabila perusahaan saya dapat bekerja sama dengan bisnis anda. Apabila anda memiliki pertanyaan, silahkan hubungi saya.

//